Bocah Bertahi Lalat di Dahi Hilang Sejak 10 Hari Lalu

Muhammad Revell Febrian Mukti
Sumber :
  • Mitra Angelia

VIVA.co.id - Bocah laki-laki berusia 7 tahun bernama Muhammad Revell Febrian Mukti atau akrab disapa Rian, dilaporkan keluarga hilang sejak sepuluh hari yang lalu. Rian hilang setelah kakaknya menyuruh Rian ke warung untuk membeli sabun.
 
Agus Salim, paman Rian, menceritakan bocah malang itu memang diminta kakaknya, bernama Latifah Apriliyanti (18), untuk membeli sabun. Dia membawa uang Rp50 ribu. Rian sudah biasa dimintai tolong ke warung yang jaraknya hanya 20 meter dari rumah.
 
"Ponakan saya, namanya Rian, hilang lebih dari seminggu yang lalu. Dia di rumah kakaknya. Waktu itu, 8 November pagi, sekitar pukul 09.00 WIB, disuruh kakaknya ke warung beli sabun, dikasih uang Rp50 ribu. Biasanya sih pulang. Setelah itu, ditunggu enggak pulang sampai hari ini," ujar Agus kepada VIVA.co.id, Kamis, 18 November 2015.
 
Dijelaskan Agus, kakak Rian telah berumah tangga dan punya satu anak. Dia tinggal di Jalan Lapangan Bola, Pondok Rangon, Jakarta Timur. Namun Rian hilang bukan untuk pertama kalinya. Agus mengatakan Rian memang kerap pergi dan menghilang.
 
Kedua orangtua Rian yang tinggal di Kelurahan Munjul, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, memang kerap menitipkan Rian ke kakaknya.
 
"Biasanya dia tinggal di Munjul karena sudah lebih dari dua kali hilang. Orangtuanya juga sibuk. Akhirnya dititip ke kakaknya," jelas Agus.
 
Agus menambahkan, Rian sempat hilang awal November lalu. Rian tiba-tiba hilang ketika dicari ternyata ada di rumah neneknya di jalan Kampung Baru 1, Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur. Meski jaraknya tidak telalu jauh tapi untuk anak usia 7 tahun, apa yang dilakukan Rian sangat membuat panik keluarga.
 
"Pertama dia hilang, ketemu di rumah neneknya, di Kelapa Dua Wetan," ujar Agus.
 
Setelah itu, Rian dibiarkan tinggal di rumah neneknya tapi selang dua hari kemudian Rian kembali menghilang. Ditemukan kembali, ternyata ia ada di taman tak jauh dari rumah neneknya. Neneknya sendiri yang memulangkan Rian ke rumah orangtuanya.
 
"Akhirnya sama nenek dipulangin ke rumah orang tuanya lagi dari Munjul (tempat orangtuanya) karena sering seperti itu. Orang tua juga sering pergi, dititiplah kekakaknya," lanjut Agus.
 
Agus mengatakan orang tua Rian, Yudi Mukti, berprofesi sebagai sopir Metromini jurusan blok M. Istrinya, Deti, menjadi kernet Metromini yang disopiri suaminya.
 
“Yudi sopir Metromini, istrinya yang kernetin," katanya.
 
Agus mengungkapkan, saat terakhir hilang Rian mengenakan kaos kuning, celana pencek bewarna ungu. Rambutnya botak dengan sedikit rambut yang baru tumbuh, punya tahi lalat di dahi dan warna kulit sawo matang agak gelap.
 
"Anaknya pendiam, tidak bakal mau ngomong sama orang baru," katanya.

Keluarga sudah melaporkan hilangnya Rian, anak keempat dari lima bersaudara ini, ke Polsek Cipayung. Agus mengungkapkan, jika ada yang menemukan dan melihat Rian, diharap dapat menghubungi keluarga Rian di nomor telepon, Agus Salim (08176818586), Bapak Yudi (081212727561) atau menghubungi Polsek Metro Cipayung dengan nomor telepon 84590237.