Alasan Ridwan Kamil Bisa Kalahkan Ahok
Selasa, 22 September 2015 - 10:10 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
VIVA.co.id
- Pengamat Politik Emrus Sihombing menilai bahwa dua sosok yang mampu menandingi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama pada saat Pilkada 2017 mendatang adalah Wali Kota Bandung Ridwan Kamil dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Alasannya kedua sosok itu sudah teruji di daerahnya masing-masing memimpin pemerintahan.
Sedangkan, dua kandidat calon DKI 1 lainnya, yakni Sandiaga Uno dan Adhyaksa Dault, bukanlah orang yang berasal dari pemerintahan yang sudah teruji kepemimpinanya.
"Sandiaga Uno kan seorang pengusaha, sedang Adhyaksa Dault mantan menteri, tapi itu tak cukup kuat untuk memecah basis suara Ahok. Ibarat petinju itu profesional dihadapkan dengan profesional, amatir ya dengan amatir," kata Emrus kepada VIVA.co.id, Selasa 22 September 2015.
Ermus menegaskan, untuk bisa memberikan perlawanan yang sengit kepada Ahok sapaan akrab Basuki Tjahaja Purnama, caranya adalah dengan menghadirkan sosok atau calon yang seimbang.
Baca Juga :
Lanjut, menurutnya Ridwan Kamil dan Risma dari sisi komitmen dan integritas luar biasa. Kejujurannya semua sama dengan Ahok. Kelebihan lainnya adalah dua kepala daerah tersebut lebih santun tutur bahasanya.
"Ahok kalah kalau soal etika tutur katanya. Kalau Ahok ya empat huruf yang ada di televisilah," katanya.