Begini Suasana RSCM Tempat Wapres JK Dirawat

Suasana RSCM tempat Wapres Jusuf Kalla dirawat.
Sumber :
  • Herdi Muhardi/VIVA.co.id
VIVA.co.id - Wakil Presiden Jusuf Kalla terpaksa mendapat perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Rabu 9 September 2015. Diduga, Wapres kelelahan usai menyambangi UI Salemba.

Belum diketahui, di ruang apa JK dirawat. Hanya saja, keberadaan Wapres di salah satu ruang di gedung RSCM Kencana, di Jalan Diponegoro, Jakarta, langsung mendapatkan pengamanan esktra.

Dari pantauan
VIVA.co.id
, dengan dirawatnya orang nomor dua di Indonesia, di tempat yang memiliki pelayanan berkelas international itu, terlihat sejumlah Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) berseragam jas berjaga, terutama di lapisan dalam gedung.


Tingginya pengamanan di gedung RSCM Kencana ini, membuat semua akses pintu masuk dikunci, dan siapa pun tidak diperbolehkan masuk.


"Semuanya memang ditutup sekarang, kecuali pintu IGD ini (sebelah kanan gedung). Itu juga khusus pasien yang kritis, yang boleh masuk," kata salah seorang anggota pengaman kepada
VIVA.co.id
, Rabu malam 9 September 2015.


Meski disebut berkelas, namun bagian depan gedung ini sangat sepi. Tak hanya itu, lobi depan gedung juga gelap, karena lampu sengaja dimatikan. (asp)