Pedagang Beras Khawatir Omzet Makin Turun Saat Puasa
Selasa, 26 Mei 2015 - 14:47 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
- Geger beras plastik menurunkan omzet pedagang beras hingga 30 persen. Penurunan dipengaruhi rasa khawatir masyarakat terhadap isu peredaran beras sintetis itu.
"Sejak beredarnya beras plastik, saya mengalami penurunan omzet. Penurunan itu karena kekhawatiran pembeli. Omzet turun sampe 30 persen," kata Mulyadi, pedagang beras di Pasar Tebet, Jakarta Selatan, Selasa, 26 Mei 2015.
Menurut Mulyadi, hampir setiap pembeli selalu menanyakan mengenai beras plastik. Meski tidak bisa menjelaskan secar rinci, tapi Mulyadi selalu meyakinkan pelanggannya kalau dia tak akan menjual beras plastik.
"Banyak pembeli yang nanya tentang beras plastik. Mungkin karena mereka was-was," ujar Mulyadi.
Menurut Mulyadi, dia belum pernah melihat dan menemukan beras plastik. Hingga hari ini belum ada temuan beras plastik di Pasar Tebet. Sebagai pedagang dan dengan kondisi saat ini, Mulyadi sangat khawatir karena isu beras terus menggerus pendapatannya. Apalagi, sebentar lagi masuk bulan suci Ramadan.
Baca Juga :