Peringatan May Day, Ganjil-Genap di Jakarta Tidak Berlaku Hari Ini

Ilustrasi ganjil genap.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin

Jakarta - Kebijakan ganjil-genap di Jakarta tidak diberlakukan pada hari Rabu ini. Sebab, hari ini masuk hari libur nasional untuk memperingati May Day atau Hari Buruh Internasional.

"Penerapan Sistem Ganjil Genap pada tanggal 1 Mei 2024 ditiadakan," demikian seperti dikutip dari Dinas Perhubungan DKI Jakarta dalam akun Instagram Dinas Perhubungan Jakarta, Rabu, 1 Mei 2024.

Ilustrasi pelaksanaan ganjil genap

Photo :
  • VIVA/M AlI Wafa

Dengan demikian, artinya baik kendaraan dengan pelat nomor ganjil maupun genap bebas plesiran di Jakarta tanpa perlu khawatir takut ditilang karena memakai kendaraan roda empat dengan nopol yang tidak sesuai dengan tanggal hari ini, yaitu ganjil. Meski begitu, para pengendara diminta untuk tetap berkendara dengan mematuhi rambu lalu lintas yang ada.

"Mematuhi rambu lalu lintas yang ada, mengutamakan keselamatan di jalan dan mengikuti arahan petugas di lapangan," kata dia.

Sebelumnya diberitakan, dua konfederasi buruh terbesar di Tanah Air akan merayakan peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day pada Rabu, 1 Mei 2023. Dua organisasi itu Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) pimpinan Andi Gani Nena Wea dan Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) pimpinan Said Iqbal.

Demo buruh di Kawasan Patung Kuda Jakarta (Foto ilustrasi)

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Dijelaskan bahwa ribuan buruh disebut akan turun ke jalan mengikuti peringatan May Day secara tertib dan damai. Aksi massa diperkirakan akan diikuti oleh 48,3 ribu buruh, atau nyaris 50 ribu. 

"Total ada 48.300 massa buruh akan aksi besar-besaran turun ke jalan. Kita akan jaga betul-betul keamanan dan ketertiban selama peringatan May Day berlangsung," kata Presiden KSPSI Andi Gani dalam konferensi pers May Day 2024 di Jakarta dikutip Selasa, 30 April 2024.