THR ASN Tangerang Segera Cair, Sekda Sebut Pendistribusian Gunakan Pola Maksimal

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid saat memimpin apel
Sumber :
  • VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)

Tangerang - Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Tangerang, akan segera menerima pencairan Tunjangan Hari Raya (THR) yang dilakukan mendekati Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah/2024.

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid mengatakan, THR pola maksimal akan diterapkan dalam pendistribusian kepada para ASN.

"Nanti pola maksimal dan Insya Allah akan segera cair. Kami berharap setelah cair, silakan dimanfaatkan sesuai dengan kebutuhan baik kebutuhan dunia maupun kebutuhan akhirat," katanya usai memimpin apel pagi di Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Senin, 26 Maret 2024.

Ilustrasi THR.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Dia mengatakan, penggunaan THR diharapkan mampu memenuhi sejumlah kebutuhan sehari-hati jelang hari raya dan juga melengkapi kebutuhan akhirat, yakni bisa melaksanakan zakat.

"Kebutuhan akhirat ini soal zakat. Yang nantinya, Insya Allah sudah disepakati oleh beberapa kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah) dan Baznas, dimana untuk ASN Kabupaten Tangerang zakatnya melalui Baznas," ujarnya.

Maesyal pun telah menginstruksikan pihak Badan Pengelolaan Keuangan dan Anggaran Daerah (BPKAD) untuk merumuskan pencairan THR dengan zakat.

"Nanti langsung dirumuskan begitu mau cair (THR) akan dihitung, yang cair berapa, lalu zakat fitrah berapa,  sehingga uang dari kita bisa digunakan untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Tangerang, apakah untuk bedah rumah, membantu anak yatim piatu, jambanisasi, atau kegiatan keagamaan lainnya," ujarnya.