5 Fakta Terbaru Soal Mahasiswi FISIP UI yang Bunuh Diri Jelang Wisuda

Ilustrasi bunuh diri.
Sumber :
  • Pexels

VIVA Metro – Baru-baru ini Universitas Indonesia (UI) menjadi sorotan publik lantaran salah seorang mahasiswinya yang berinisial MPD diduga melakukan bunuh diri. Kejadian tersebut diketahui terjadi pada Rabu, 8 Maret 2023 lalu. 

Mahasiswi tersebut ditemukan tewas dan diduga bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 18 sebuah apartemen yang berada di kawasan Jakarta Selatan. Padahal, dia sebentar lagi akan menjalani wisuda. Nah, berikut adalah fakta selengkapnya soal kejadian tersebut, dihimpun dari berbagai sumber, Minggu, 12 Maret 2023.

1. Mahasiswi Jurusan Ilmu Komunikasi

Polisi Evakuasi Mahasiswi yang Baru Melahirkan di Kosannya di Makassar

Photo :
  • Polsek Panakkukang Makassar

MPD diketahui adalah seorang mahasiswa di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) dengan jurusan Ilmu Komunikasi. Ia adalah seorang mahasiswi angkatan 2019 dan akan segera diwisuda dalam waktu dekat untuk mendapatkan gelar sarjana. Tapi nahas, dia memilih mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri. 

2. Bunuh Diri 3 Hari Sebelum Wisuda

Ilustrasi kantong jenazah.

Photo :
  • ANTARA

Mahasiswi cantik ini diketahui mengakhiri hidupnya pada Rabu, 8 Maret 2023 lalu. Dengan demikian, kejadian tragis itu terjadi tiga hari sebelum acara wisudanya yang akan berlangsung pada Sabtu, 11 Maret 2023. 

3. Dibenarkan Pihak UI

Universitas Indonesia

Photo :
  • ui.ac.id

Sementara itu, pihak UI membenarkan bahwa perempuan berinisial MPD adalah mahasiswi tingkat akhir yang akan melaksanakan wisuda Sabtu kemarin. Tapi sayang dia tidak ada dalam upacara pemindahan tali toga tersebut. 

"Salah seorang warga dari sivitas akademika UI. Kami mendoakan yang terbaik baginya,” tulis Humas dan KIP UI dalam keterangannya.

4. UI Sampaikan Duka Cita

Gedung FMIPA Universitas Indonesia (ui.ac.id)

Photo :

Pihak Universitas Indonesia juga turut mengucapkan duka cita atas kejadian tragis yang merenggut nyawa mahasiswinya. Pihak UI juga turut mendoakan supaya mending MPD diterima di sisi-Nya. 

“Innalillahi wainnailaihi rojiun. Kami menyampaikan duka cita setulusnya dan mendalam atas kepergian ananda terkasih, mahasiswa kami MPD dari FISIP UI," tulis keterangan yang sama.

5.HMI FISIP UI Berduka

Karangan bunga turut berduka cita (foto ilustrasi)

Photo :
  • vivanews/Andry Daud

Bukan hanya itu, Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi FISIP UI turut mengucapkan bela sungkawa atas kepergian mahasiswi program studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (FISIP UI) angkatan 2019 tersebut.

Jika Kamu butuh bantuan konsultasi untuk mengatasi masalah depresi atau Kamu melihat orang yang ingin melakukan aksi bunuh diri bisa menghubungi nomor darurat Kementerian Kesehatan di 119.