Jakarta Cerah, Bekasi, Depok dan Bogor Hujan Petir

Hujan deras (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

VIVA – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG memprediksi, cuaca di seluruh wilayah DKI Jakarta pada Selasa 24 November 2020, sebagian besar akan cerah berawan. Tapi beberapa kota penyangga seperti Depok, Bekasi dan Kota Bogor, berbeda.

Hujan kemungkinan hanya akan terjadi pada siang hari di wilayah Jakarta Selatan. BMKG meramalkan, intensitas hujan bersifat ringan. Sedangkan sejak pagi hingga malam hari, cuaca di Ibu Kota diramalkan cerah dan berawan.

Suhu udara berkisar antara 23 hingga 29 derajat celcius, dengan kelembaban 70-95 persen.

Baca juga: Puting Beliung Terbangkan Atap dan Dinding Rumah di Dompu NTB

Cuaca yang berbeda, terjadi di wilayah penyangga Ibu Kota seperti Bekasi, Depok dan Kota Bogor. Ketiga daerah itu, oleh BMKG diramalkan akan mengalami hujan petir pada siang harinya. 

Suhu udara di Bekasi diperkirakan 23-33 derajat celcius, dengan kelembaban 60-95 persen. Depok suhunya mencapai 23-32 derajat celcius dan kelembaban 60-95 persen. Bogor, suhu antara 22-31 derajat celcius dan kelembaban 60-95 persen.