Lerai Tawuran Remaja di Daan Mogot, Polisi Malah Dibacok Celurit

Ilustrasi tawuran
Sumber :
  • Istimewa.

VIVA – Bripda Arus Mandiri Simangundong (24), anggota Polri, menjadi korban pembacokan sekawanan remaja di Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu, 29 Februari 2020.

"Betul, ada anggota Polri yang dibacok saat sedang berangkat dinas di PMJ," ujar Kapolsek Cengkareng Komisaris Polisi Khoiri saat dikonfirmasi VIVAnews.

Peristiwa itu terjadi pukul 06.00 WIB. Ketika itu, korban yang hendak berangkat dinas ke Polda Metro Jaya, melewati sekawanan remaja yang sedang tawuran menggunakan senjata tajam dan batu. 

Jiwa pelindung masyarakat muncul. Arus mencoba melerai agar tidak ada jatuh korban, baik dari para remaja maupun warga sekitar. Namun, niat baik Arus justru berbuah petaka. Ia dibacok oleh pelaku tawuran dengan menggunakan celurit.

"Korban langsung dibawa ke RSUD Cengkarang karena mengalami luka di kaki kanan," ujar Khoiri.

Mendapati laporan anggotanya menjadi korban pembacokan, polisi langsung ke tempat kejadian perkara. Saat ini petugas sedang mencari keterangan untuk mendalami kasus tersebut.

"Korban sudah melapor. Jadi kita masih mendalami dengan meminta keterangan dari beberapa aksi," kata Khoiri.