TransJakarta: Bus Tabrak Separator karena Hindari Ranting

Bus Transjakarta tabrak separator di Kemanggisan, Jakarta.
Sumber :
  • TMC Polda Metro Jaya

VIVA – Sebuah bus TransJakarta yang baru hendak beroperasi mengalami kerusakan akibat menabrak separator atau movable concrete barrier (MCB) di Kemanggisan, Jakarta Barat.

Menurut Kadiv Sekper dan Humas PT Transportasi Jakarta, Nadia Diposanjoyo, bus yang baru saja keluar dari pul di Cawang, Jakarta Timur, hendak memulai operasi dari halte Slipi Kemanggisan.

"Telah terjadi kecelakaan lalu lintas armada TJ 279 menabrak MCB atau separator sebelum Halte Harapan Kita arah Pluit," ujar Nadia di Jakarta, Rabu, 11 September 2019.

Nadia menyampaikan, peristiwa yang terjadi pukul 06.30 WIB itu akibat pengemudi menghindari ranting di atas jalur bus (busway). "Armada bus TJ 279 yang dikemudikan menabrak MCB atau separator busway untuk menghindari ranting," kata Nadia.

Akibat kejadian itu, menimbulkan kerusakan pada bodi samping kiri depan bus hancur, pintu darurat rusak, bodi depan rusak, pecah ban, pecah kaca spion, kaca samping bagian atas pecah. Bus telah tuntas dievakuasi pada pukul 08.10 WIB.

"Tidak ada korban baik pelanggan maupun pengendara kendaraan lain," tutur Nadia.