Janji Baru 4-5 Persen, Adian Sarankan Anies Konsentrasi Bangun Jakarta

Aktivis 98, Adian Napitupulu
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

VIVA – Politikus PDIP, Adian Napitupulu meminta Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan lebih fokus menjalankan tugasnya dan tidak terseret dengan wacana Pilpres 2024. Ia mengingatkan Anies, untuk segera memenuhi janji politik saat pilkada DKI Jakarta lalu. 

"Sisa waktu Anies sekitar tiga tahun lagi, bekerja dengan baik. Janji politik yang terealisasi menurut saya, baru 4-5 persen. Rakyat menunggu yang 95 persennya," kata Adian, saat diskusi ILC dengan tema Anies di pusaran Bully, Selasa 13 Agustus 2019.

Menurutnya, walaupun Anies mempunyai hasrat politik untuk ikut pilpres 2024, tak perlu dilakukan saat ini. Hak tersebut, bisa dilakukan satu tahun sebelum 2024.

"Jangan digadang-gadang. Yang kasihan bukan Anies. Yang kasihan warga Jakarta," ujarnya.

Selain itu, bila Anies memaksakan diri dari saat ini, ia khawatir masyarakat Jakarta yang justru akan dirugikan. Karena, Anies tidak fokus membuat program bagi masyarakat Jakarta

Tak hanya itu, menurutnya, Pilpres 2024, medan yang berbeda dengan pilkada. Banyak faktor yang menentukan kemenangan dalam Pemilihan Presiden 2024.

"Belum tentu menang. Belum tentu juga ada partai yang dukung. Sebaiknya fokus, konsentrasi bangun Jakarta," katanya. (asp)