Melahirkan di Pasar, Seorang Ibu Dievakuasi Tiga Polisi
- VIVA/Muhammad AR
VIVA – Para ibu yang tengah mengandung harus mengetahui tanda-tanda jelang melahirkan. Sebab, jika tidak mengetahuinya, bisa seperti peristiwa seorang ibu yang melahirkan di dalam WC area Pasar Bogor, Rabu pagi, 3 April 2019. Usai melahirkan sang ibu dievakuasi ke RS Polri.
Informasi yang diterima VIVA, peristiwa yang membuat geger pengunjung Pasar Bogor itu terjadi sekitar pukul 06.00 WIB. Peristiwa itu menjadi viral setelah diunggah di akun instagram @satlantas_polrestabogorkota dan @polrestabogor kota.
"Anggota BM Satlantas Polresta Bogor Kota yang melaksanakan kegiatan Gatur Lalin pagi. Namun tiba-tiba ada masyarakat yang menyampaikan ada ibu-ibu yang mau lahiran di dekat toilet," kata Kasat Lantas Polres Bogor Kota Kompol Bramastyo Priaji kepada VIVA.
Bram mengatakan, didampingi warga tiga anggotanya, yaitu Aiptu Akmaluddin, Bripka Harun Al Rasyid, dan Brigadir Oki, bergegas menuju Pasar Bogor. Menurutnya, ibu yang tidak disebutkan namanya itu langsung dievakuasi. Dalam foto yang diterima VIVA, petugas Polantas yang menggunakan helm menggendong bayi yang diselimuti kain sarung.
Terpisah, Kabag Humas Polresta Bogor Kota, AKP Silfia Sukma Rosa menambahkan, mendengar informasi tersebut Aiptu Akmaluddin bersama dua rekannya melihat bayi sudah keluar. Untuk memastikan kondisi bayi selamat, polisi dibantu masyarakat langsung membantu ibu tersebut untuk dilarikan ke rumah sakit.
"Petugas kami menghubungi ambulans Polresta Bogor dan membawa ibu dan anaknya ke Rumah Sakit Bhayangkara dengan menggunakan mobil ambulans untuk penanganan lebih lanjut," kata Silfia kepada VIVA.