Polisi Klaim karena E-Tilang Pelanggar Lalu Lintas Turun Drastis
- ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
VIVA – Polisi mengklaim program Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau tilang elektronik di Jakarta telah menunjukkan hasil signifikan. Jumlah pengendara yang melanggar tiap harinya terus menurun.
"Ada penurunan drastis," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusuf di Mapolda Metro Jaya, Rabu 13 Maret 2019.
Jumlah pelanggar kini tiap harinya hanya puluhan. Menurut Yusuf, ada penurunan hingga 70 persen.
"Dari yang 250 pelanggar per hari, kini 25 pelanggar. Ada penurunan 60 sampai 70 persen," ucapnya.
Untuk itu, hingga kini polisi masih terus melakukan upaya perluasan ETLE di Ibu Kota Jakarta. Sejauh ini, ETLE masih hanya di kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Gambir, Jakarta Pusat dan Perempatan Sarinah, Jakarta Pusat. (art)