Masjid Istiqlal Siapkan Kantong Parkir Jemaat Gereja Katedral

Polisi Sisir Gereja Katedral Jelang Natal
Sumber :
  • VIVAnews/Ahmad Rizaluddin

VIVA – Pengelola Masjid Istiqlal Jakarta mempersilahkan bagi umat kristiani yang melaksanakan ibadah Natal di Gereja Katedral Jakarta untuk memarkirkan kendaraannya di halaman masjid tersebut.

"Kami pengurus Istiqlal setiap tahunnya dengan senang hati mempersilahkan kepada umat yang ingin beribadah Natal di Katedral untuk menggunakan halaman parkir masjid," ujar Kepala Bagian Protokol Masjid Istiqlal Jakarta, Abu Hurairoh melalui pesan singkat kepada VIVA di Jakarta, Selasa, 25 Desember 2018.

Bahkan, kata dia, bukan hanya cuma parkir, umat Kristiani kalau yang ingin ke toilet dan kamar mandi  masjid juga dipersilakan.

Karena, luas halaman parkir Masjid Istiqlal Jakarta sekitar kurang lebih 4 hektar, kalau untuk mobil kecil mungkin muat sekitar 500 kendaraan.

"Biasanya sih 3 atau 4 hari tapi kami tetap mempersilakan kalau lebih dari itu selama di Istiqlal tidak ada acara," ujarnya.

Gereja Katedral Jakarta telah mempersiapkan diri menjalani misa malam natal yang dibagi dalam tiga sesi. Pernak-pernik dekorasi termasuk tema telah ditentukan yakni merujuk salah satu sila Pancasila, yakni persatuan. Hal itu sesuai yang dicanangkan Keusukupan Agung, Jakarta.

"Yang dicanangkan Keuskupan Agung Jakarta melalui arah dasarnya yaitu pada tahun ke tiga ini adalah tahun pengamalan pancasila sila ketiga tahun persatuan yaitu tagline kita bhineka, kita Indonesia. Untuk itu tema yang diambil adalah mengusung kekayaan dan keindahan alam Indonesia," kata Kepala Humas Gereja Katedral, Susyana Suwadie.

Susyana mengatakan, tiga sesi misa hari ini akan dibagi pada pukul 17:00, 20:00, dan 22:00 WIB. Sementara kesesokan harinya ada empat sesi; pada pukul 07:00 dan 09;00 yang mana ibadah langsung dipimpin oleh Uskup Agung Jakarta, Mgr Ignatius Suharyo. (mus)