Pengadegan Masih Banjir, 950 Jiwa Mengungsi
- ANTARA FOTO/Atika Fauziyyah
VIVA – Sejumlah lokasi di Kelurahan Pengadegan, Pancoran, Jakarta Selatan masih terendam banjir, Selasa siang, 6 Februari 2018. Ketinggian air mencapai satu meter.
"Masih ada dua RW yang terdampak, yaitu RW 01 dan RW 02," ujar Kapolsek Pancoran Komisaris Polisi M Budiyono kepada VIVA.
Dari dua RW itu, masih ada 274 kepala keluarga yang terdampak. Total masih ada 950 jiwa yang mengungsi.
Tempat pengungsian dibagi dua, warga RW 01 di kantor kelurahan, sekolah madrasah dan SD 03 Pengadegan. Sementara itu, warga RW 02 mengungsi di kantor kecamatan dan kampus LIA.
Kelurahan Cikoko pun masih terdampak banjir siang hari ini. Ada 15 KK yang terdiri atas 100 jiwa terkena banjir.
Ketinggian air di lokasi itu 40 sentimeter. Mereka mengungsi di Masjid Rodhatu Sholikin.