Cawagub Djarot: Tidak Perlu Ada Khitanan Gratis

Calon wakil gubernur petahana DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat.
Sumber :
  • raudhatul zannah/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Calon wakil gubernur petahana DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, menyatakan tidak perlu ada ajang khitanan gratis dalam programnya untuk kembali menjadi pemimpin Ibu Kota bersama dengan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sebagai calon gubernur petahana.

Menurut Djarot, untuk mencari anak-anak yang ingin dikhitan saat ini tidak gampang.

"Kami pernah membikin di Ika Brawijaya khitanan gratis. Sekarang mencari anak mau khitan itu bukan pekerjaan gampang, sulit. Oleh sebab itu tidak perlu ada khitanan gratis," kata Djarot setelah menghadiri khitanan Rivan Artha Kurniawan di Rawa Buaya, Jakarta Barat, Minggu, 18 Desember 2016.

Bagi mantan Wali Kota Biltar itu, tanpa harus ikut acara khitanan gratis, bagi warga DKI yang ingin khitankan anaknya bisa memanfaatkan layanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

"Kalau dia mau ke rumah sakit, ke Puskesmas pasti gratis. Pakai BPJS gratis. Sampai rawat inap saja gratis, apalagi khitanan," kata Djarot.

Dia menyadari bahwa khitanan termasuk budaya di Indonesia. "Ini adalah budaya kita. Jadi kalau mau gratis, ke rumah sakit atau puskesmas pakai BPJS, pasti gratis," lanjut dia.

(ren)