Seorang Nenek di Nias Selatan Ditemukan Tewas di Ladangnya

Jasad seorang nenek ditemukan tewas saat dievakuasi ke rumah sakit.
Sumber :
  • VIVA/Istimewa

VIVA Kriminal – Seorang wanita lanjut usia (Lansia) berinsial SL ditemukan tewas di ladangnya pada Sabtu malam, 18 Februari 2023 sekitar pukul 20.00 WIB. Kondisi nenek yang berprofesi sebagai petani itu ditemukan tanpa kepala di ladang pertanian di Desa Mondrowe, Kecamatan Siduaori, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara pada .

Polisi menerima laporan dari Kepala Desa setempat langsung turun, melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti dan memeriksa saksi-saksi. Kemudian, jasad korban dievakuasi ke RSUD Thomson Gunung Sitoli, guna dilakukan otopsi.

Peristiwa mutilasi tersebut dibenarkan oleh Kapolres Nias Selatan, AKBP. Reinhard Nainggolan kepada wartawan, Minggu 19 Februari 2023. Ia mengatakan pihaknya sedang melakukan penyidikan untuk mengungkap kasus ini dan pelaku pembunuhan sadis itu.

"Melakukan Olah TKP dan di ketahui identitas mayat wanita dengan kondisi terlentang, tanpa kepala tersebut seorang petani inisial SL," kata Reinhard.

Ilustrasi Petani. Sumber: unsplash.com

Photo :
  • vstory

Korban merupakan seorang nenek berusia 60 tahun yang sehari-hari bekerja sebagai petani. Pihak kepolisian masih mencari keberadaan kepala korban, yang tidak ditemukan di lokasi kejadian.

"Saksi telah mendapati korban yang sudah tidak bernyawa. Dalam kondisi terlentang dan kepala korban hilang atau tidak ditemukan," tutur Reihard.

Kini, polisi sudah membentuk tim untuk mengungkap pelaku pembunuhan dialami nenek berinsial SL merupakan warga Dusun IV Desa Mondrowe, Kecamatan Siduaori, Kabupaten Nias Selatan itu.