Pensiunan TNI Tak Bernyawa dalam Mobil di Lembang, Ternyata Ditusuk

Ilustrasi pembunuhan.
Sumber :
  • http://informasi-fantastis.blogspot.co.id

VIVA Kriminal - Seorang purnawirawan TNI, Letkol Inf (Purn) Muhammad Mubin, ditemukan tak bernyawa dalam mobilnya di Lembang, Bandung, Jawa Barat.

Polda Jabar Membenarkan

"Benar (Letkol Mubin ditemukan meninggal dalam mobilnya)," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jawa Barat, Kombes Pol Ibrahim Tompo, kepada wartawan, Kamis, 18 Agustus 2022.

Ilustrasi pembunuhan.

Photo :
  • U-Report

Ditusuk Seseorang

Korban ditemukan meninggal dunia pada Selasa, 16 Agustus 2022, sekitar pukul 08.15 WIB. Ditemukan luka tusuk senjata tajam pada tubuh korban. Usut punya usut korban meregang nyawa karena ditusuk oleh seseorang berinisial HH.

Baca juga: Trik Jahat Irjen Sambo, dari Ganti HP Semua Saksi hingga CCTV Hilang

Gara-gara Parkir

Kejadian bermula saat korban tengah mengantar anak bosnya ke sekolah. Dia memarkirkan mobil depan toko milik pelaku lantaran mau menyeberangkan anak itu ke sekolahnya. Pelaku mendadak mencak-mencak dan melakukan penyerangan dengan senjata tajam kepada korban.

Ilustrasi penusukan

Photo :
  • pixabay

"Penyebabnya korban parkir di halaman toko pelaku," katanya.

Korban Sempat Kabur dengan Mobilnya

Pasca ditusuk, korban sempat kabur dengan mobilnya. Tapi, buntut luka yang cukup parah korban kehabisan darah dan meninggal.

Lebih lanjut, dia mengatakan pelaku sendiri telah dicokok di hari yang sama. Pelaku juga sudah ditetapkan jadi tersangka dan ditahan.