JK Kutuk Teror Masjid di Mesir yang Tewaskan 235 Orang

Wakil Presiden JK di Bandara Halim
Sumber :
  • Dokumen Setwapres

VIVA – Wakil Presiden RI Jusuf Kalla merasa sedih, juga marah, atas peristiwa teror di sebuah masjid di Semenanjung Sinai Utara, Mesir, yang menewaskan hingga 235 orang. JK mengutuk aksi teror tersebut karena menyasar orang-orang yang beribadah salat Jumat.

"Kita merasa sangat sedih mendengar itu, dan tentu marah, dan mengutuk pelakunya itu. Karena orang-orang beribadah, tapi dikorbankan," ujar JK di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu, 25 November 2017.

Menurut JK, pengeboman tetap merupakan suatu peristiwa yang tragis karena ibadah adalah hal yang seharusnya dihormati. JK meyakini Pemerintah Mesir akan bertindak cepat guna menangkap para pelaku untuk mempertanggungjawabkan tindakan terornya.

"Tentu, pasti Pemerintah Mesir, mudah-mudahan menangkap orang-orang itu," ujar JK.

Aksi teror dilakukan sekelompok teroris di Masjid Ar-Raudhah, Semenanjung Sinai Utara, Mesir, pada Jumat, 24 November 2017. Pelaku melakukan teror bom dan tembakan senjata ke jrmaah yang sedang melaksanakan salat Jumat. Teror ini menyebabkan 235 orang tewas.

Pihak otoritas Mesir masih melakukan pengejaran terhadap pelaku. Karena kejadian ini, Mesir tetapkan masa berkabung selama tiga hari. (one)