Usai Badai Harvey, Ditemukan Makhluk Raksasa Langka di Texas

Makhluk diduga hewan tak dikenali dihempaskan dari laut usai Badai Harvey
Sumber :
  • BBC/TWITTER/@PREETALINA

VIVA.co.id – Usai dihempas badai Harvey beberapa saat yang lalu, Texas kini tengah dihebohkan adanya temuan makhluk yang tak dikenali dan diduga hewan langka yang berasal dari kedalaman laut. Hewan yang terdampar di pantai Texas, Amerika Serikat tersebut ditemukan seorang warga bernama Preeti Desai.

Dilansir laman BBC, Preeti lalu mengunggah foto-foto hewan tak biasa itu di akun Twitter-nya dan menanyakan jika ada yang tahu soal hewan tersebut.

"Oke Twitter kelas Biologi, makhluk apakah ini?" kata Preeti.

Hewan yang diabadikan Preeti dalam foto-foto tersebut bertubuh gempal dan sebagian pipih besar dengan gigi tajam dan kulitnya kecokelatan. Bagian posterior depan sekilas mirip hiu namun badannya memanjang seperti ular. Kulitnya juga penuh kerutan.

Preeti mengatakan, dia tidak mengetahui apakah hewan itu masih hidup atau mati. Namun saat ditemukan, makhluk tersebut kaku dan diam. Preeti mengatakan, dia memilih meninggalkannya di pantai.

Sementara pertanyaan Preeti di Twitter ternyata mendapatkan jawaban dari seorang pakar bernama Dr Kenneth Tighe. Tighe menduga bahwa hewan tersebut adalah jenis belut laut raksasa namun bergigi besar dan termasuk kelas anoplogaster. Diidentifikasi bentuk semi ikan, ular dan belut di fisik hewan tersebut.

Makhluk ini diduga memang hidup di laut dalam Atlantik sehingga sangat jarang ditemukan. Namun Tighe juga tidak bisa memastikan nama spesies temuan itu.

"Saya tahu banyak ilmuwan dan peneliti di Twitter termasuk komunitas orang-orang yang tertarik dengan hal semacam ini. Mereka akan merespons khususnya terkait tumbuhan dan hewan langka," tulis Preeti.