Film Kartun Anak di Korut Sisipkan Pesan Anti-Amerika
- BBC/KCNA
VIVA.co.id – Bagi anak-anak, film kartun adalah film lucu yang mengajak mereka berimajinasi. Di Korea Utara, film kartun dijadikan upaya memupuk ingatan anak-anak agar sepakat dengan napas pemerintah Korut yang memilih berhadapan dengan ancaman AS.
Diberitakan oleh BBC, 15 Agustus 2017, sebuah film kartun yang disiarkan oleh Korean Central Television memuat cerita tentang keberanian menghadapi 'musuh besar.' Film tersebut ditayangkan di jam-jam di mana anak-anak menonton televisi.
Film berjudul "Landak yang Mengalahkan Harimau," itu adalah sebuah cerita lama yang memuat kisah bagaimana seekor landak yang kecil mungil mampu memenangkan perkelahian dengan harimau, raja hutan yang gagah perkasa. Landak itu mampu menaklukkan harimau yang mengganggunya dengan menggunakan kecerdikannya dan bulu-bulunya yang tajam.
Dikisahkan sekawanan binatang hutan yang dipimpin oleh kelinci yang mengenakan pita merah di lengannya berselisih dengan harimau, si raja hutan yang arogan dan gagah. Sang kelinci lalu berkolaborasi dengan landak kecil yang cerdik untuk menaklukkan sang harimau. Landak menggunakan bulu-bulunya yang tajam lalu bergulung dan berhasil menusuk hidung harimau. Raja hutan berhasil dihalau, dan penduduk hutan lalu berpesta merayakan keberhasilan mereka dan memuji si landak.
Kantor berita Korea Utara KCNA lalu memuji cerita dalam film kartun tersebut. Menurut KCNA, cerita tersebut sangat layak untuk bekal masa depan anak-anak Korea Utara. Harimau dianggap sebagai penjelmaan Amerika, dan hewan-hewan lain adalah negara-negara di dunia. Sedangkan landak, tentu saja representasi Korea Utara.
Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un pernah meminta agar stasiun televisi nasional memutar film anak-anak yang berkualitas dan relevan. Penayangan film kartun oleh Korean Central Television itu dianggap bagian dari perintah Kim Jong-un.
Kim Jong-son, seorang penonton dewasa juga memuji film tersebut. "Melihat kondisi saat ini, film kartun tentang landak yang mengalahkan harimau itu menjadi relevan," ujarnya seperti dikutip BBC.
Kekisruhan AS dan Korea Utara yang makin memuncak, jika dianalogikan dalam kisah "Landak yang Mengalahkan Harimau," tinggal menunggu akhir kisah, apakah landak akan mengalahkan harimau, atau sebaliknya harimau yang menerkam landak? (ase)