Luar Biasa, Jalan Ambles Selesai Diperbaiki Hanya 2 Hari

Kompleks hunian bertema Jepang.
Sumber :
  • Istimewa.

VIVA.co.id – Salah satu jalan utama di pusat kota Fukuoka, Jepang, ambles dan membentuk sebuah lubang besar (sinkhole) pada pekan lalu.

Lubang sedalam 15 meter ini menganga di dekat sebuah stasiun kereta api dan jalan sibuk yang biasa dilalui warga Fukuoka. Insiden ini menyebabkan pemadaman listrik dan sinyal telepon, gas serta persediaan air menjadi terganggu.

Keberadaan lubang ini juga membuat bangunan di sekitarnya terancam roboh. Namun, bukan Jepang namanya kalau tidak bertindak cepat.

Mengutip The Guardian, Rabu, 16 November 2016, Jepang yang terkenal akan efesiensi waktu dan sifat masyarakatnya yang pekerja keras ini membuktikan bisa menutup lubang besar ini hanya dalam 48 jam saja.

Para pekerja di Fukuoka mengisi lubang selebar 30 meter itu dengan 6.200 meter kubik pasir dan semen.

Selanjutnya, setelah lubang tertutup para ahli dan pejabat setempat melakukan pemeriksaan menyangkut kekuataan jalan serta keselamatan para pengguna jalan.

Walikota Fukuoka, Soichiro Takashima, mengatakan jalan yang ambles itu sekarang 30 kali lebih kuat dari kondisi sebelumnya.

"Kami akan membentuk panel ahli untuk menyelidiki penyebab amblesnya jalan," kata dia.

Jalan akhirnya dibuka kembali untuk umum seminggu kemudian, atau pada Selasa pagi, 8 November, usai para pejabat setempat menyatakan aman untuk dilalui.

Dugaan sementara, Takashima mengungkapkan, jalan ambles sebagai imbas pekerjaan konstruksi perpanjangan saluran bawah tanah.

Kecepatan menakjubkan dalam pekerjaan perbaikan jalan ini menuai pujian dari masyarakat.

Salah satu pengguna Twitter menyatakan kekagumannya akan kerja cepat para pekerja. "Ini luar biasa. Jalan dibuka kembali hanya dalam dua hari! Saya terkesan," ungkap netizen.

(ren)