Veteran Belanda Ikut Hormat pada Merah Putih

Indonesia Raya dinyanyikan dalam upacara pengibaran Bendera Merah Putih.
Sumber :
  • KBRI Den Haag, Belanda

VIVA.co.id – Khidmatnya upacara detik-detik proklamasi, turut dirasakan warga Indonesia di Belanda. Upacara peringatan HUT ke-71 Republik Indonesia ini, dilakukan dengan baik dan lancar di halaman Sekolah Indonesia Den Haag, Rabu, 17 Agustus 2016. 

Azis Nurwahyudi, Minister Counsellor Penerangan, Sosial dan Budaya KBRI Den Haag mengatakan, prosesi upacara ini dalam siaran pers yang diterima VIVA.co.id, Kamis, 18 Agustus 2016.

Derap langkah Pasukan Pengibar Bendera yang terdiri dari 21 siswa Sekolah Indonesia Den Haag, sukses mengibarkan Bendera Merah Putih sambil diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya. Ratusan orang dan mahasiswa Indonesia yang tinggal di negeri Kincir Angin pun turut hadir, dan memberikan penghormatan.

Ternyata, tak hanya masyarakat Indonesia saja yang memberikan penghormatan. Di deretan tamu undangan, 11 veteran Belanda turut serta menghormat kepada Bendera Merah Putih. Para veteran tak menurunkan tangan mereka hingga Merah Putih sampai puncak tiang. 

Toetenel, salah seorang veteran yang hadir, menyampaikan rasa bahagia turut hadir dalam upacara peringatan HUT RI. Ini menjadi kelima kalinya dia hadir dalam upacara. Toetenel berharap, hubungan baik antara Indonesia dan Belanda terus berlanjut di masa depan. 

Upacara dilanjutkan dengan pemberian tanda penghargaan kepada para pegawai KBRI Den Haag, yang telah mencapai masa bakti 10 sampai 40 tahun. Para pegawai itu, diberikan piagam penghargaan dan plakat kenang-kenangan. 

Dalam pidatonya, Duta Besar Wesaka Puja, yang bertindak sebagai inspektur upacara menyampaikan perkembangan Indonesia yang diambil dari Pidato Presiden Joko Widodo di depan Sidang Tahunan MPR 2016. 

Dubes Puja juga menyampaikan perkembangan hubungan Indonesia – Belanda yang semakin erat dengan berbagai capaiannya, baik dalam bidang politik, ekonomi, sosial budaya, dan pendidikan.

Selepas upacara, Duta Besar Puja juga menjamu makan siang para anggota Paskibra di Wisma Duta. Pada kesempatan ini, Verrel Kadarusman, komandan Paskibra, mengatakan kebanggannya bisa menjadi anggota Paskibra dan diberi tanggung jawab sebagai komandan pasukan.

(mus)