Teror Bom Bunuh Diri Depan Konsulat AS di Jeddah
- Pixabay/geralt
VIVA.co.id – Seorang pelaku bom bunuh diri tewas dan dua polisi luka-luka akibat ledakan yang terjadi di depan konsuler Amerika Serikat di Arab Saudi, Senin, 4 Juli 2016.
Menurut keterangan televisi pemerintah Arab Saudi yang dikutip oleh Reuters, Selasa, 4 Juli 2016, penyerang memarkir mobilnya di luar sebuah masjid yang berseberangan dengan konsulat. Tak lama setelah itu, ia meledakkan mobil tersebut.
Pelaku tewas seketika, sedangkan tiga penjaga keamanan yang berada tak jauh dari lokasi ledakan mengalami luka-luka.
Pada 2004, lima orang penyerang menyerbu konsulat AS tersebut dengan bom dan senapan. Akibat serangan tersebut, empat penjaga keamanan Saudi dan lima staf lokal tewas. Tiga pelaku tewas dan dua lainnya berhasil ditangkap.
Belum ada penjelasan resmi siapa pelaku ledakan dan apa motivasinya. Sampai sejauh ini juga belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas ledakan tersebut.