Alex Litaay Wafat, Kementerian Luar Negeri Berduka
- Twitter Alexander Litaay
VIVA.co.id – Kementerian Luar Negeri (Kemlu) berduka cita atas meninggalnya salah seorang diplomat kebanggaannya, Duta Besar RI untuk Republik Kroasia, Alexander Litaay. Menurut informasi dari Kemlu, Dubes Alexander menderita sakit jantung dan stroke sejak 23 April 2016 dan berada dalam kondisi koma sejak 25 April 2016.
"Kemlu kehilangan salah satu duta besarnya dengan meninggalnya Dubes Alexander Litaay, Duta Besar (designate) Indonesia untuk Republik Kroasia, pada Minggu, 26 Juni 2016, di Rumah Sakit Dubrava, Zagreb," tulis keterangan Kementerian Luar Negeri yang dikutip VIVA.co.id, Minggu 26 Juni 2016.
Menteri Luar Negeri, Retno L.P. Marsudi pun atas nama pribadi dan keluarga besar Kementerian Luar Negeri menyampaikan ucapan duka cita yang mendalam atas wafatnya Dubes Alexander Litaay.
”Bapak Alexander Litaay menjalankan tugasnya di Kroasia sejak awal Januari 2016. Beliau memiliki semangat yang besar untuk memberikan sumbangsihnya bagi peningkatan hubungan bilateral dengan Kroasia. Semoga keluarga Bapak Alexander Litaay diberikan kekuatan dan kesabaran selalu dalam menghadapi cobaan ini,” ucap Menlu Retno.
Almarhum Dubes Alexander Litaay lahir di Ambon pada 1 Oktober 1948 dan menempuh pendidikan Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris FKIP Universitas Pattimura Ambon. Dubes Alexander juga merupakan politisi senior Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan (PDI-P).
Selama kurang lebih 15 tahun menjadi anggota DPR RI sebelum dilantik menjadi Duta Besar RI untuk Republik Kroasia pada 13 Januari 2016. Alex Litaay meninggalkan seorang istri bernama Maureen Litaay Maspaitella dan tiga orang anak.