Masuk Indonesia, Toyota Sienta Diproduksi di Karawang?

Perakitan mobil Toyota Etios di Karawang
Sumber :
  • VIVAnews/Herdi Muhardi
VIVA.co.id
- Memasuki 2016, kabar
MPV (Multi Purpose Vechile)
terbaru dari produk Toyota masuk pasar nasional yakni Sienta kian terdengar. Disebut-sebut mobil keluarga paling anyar ini bakal menggantikan NAV1.


Namun apakah Toyota Sienta yang telah meluncur di Jepang itu juga akan dibuat di pabrik Toyota di Karawang, Jawa Barat melalui
PT. Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN)?


Menanggapi hal tersebut,
Executive General Manager Production Engineering Directorate TMMIN,
Nandi Julyanto  ikut angkat bicara. Dia menyatakan bahwa hingga saat ini TMMIN masih mempelajarinya. Sebab, untuk membuat mobil sebelum masuk produksi, kata dia, setidaknya perusahaan harus melakukan survei pasar.


“Setelah itu kesiapan
supplier dan lain-lain. Baru trial
. Kalau pengujian sekarang tidak berulang-ulang, sekali jalan tapi waktunya agak lama," ungkap Nandi, Minggu, 17 Januari 2016.

Oleh karena itu, Nandi menyatakan, saat ini TMMIN belum memutuskan apakah nantinya Sienta akan diproduksi di Karawang atau tidak.

Adapun jika Toyota memproduksi mobil di Tanah Air, tentunya hal itu bisa dipertimbangkan jika volume permintaan dari pelanggan  dapat terpenuhi dan sesuai target pasar.


Kendati demikian, lanjut Nandi, saat ini pabrik milik Toyota di Karawang diakui masih memungkinkan untuk menampung pembuatan Sienta. Pasalnya, total kapasitas produk yang saat ini digunakan baru mencapai 80 persen.


“Jadi masih memungkinkan untuk menambah jumlah produksi. Tapi kalau Sienta akan diproduksi di sini atau tidak saya belum tahu," katanya menutup pembicaraan.


Untuk mobil keluarga jenis MPV, lanjut Nandi, Toyota masih mempercayakan untuk penjualan domestik dipegang Avanza dan Innova paling baru yang diluncurkan akhir Novermber 2015 lalu.