Irak Berhasil Rebut Kota Ramidi dari ISIS
Selasa, 29 Desember 2015 - 11:07 WIB
Sumber :
- REUTERS / Stringer
VIVA.co.id
- Bendera Irak kembali berkibar di kota Ramidi. Pasukan militer Irak berhasil mengambil kembali kota tersebut dari tangan ISIS.
Setelah berbulan-bulan, sejak Mei lalu, ISIS menguasai kota Ramidi, akhirnya kota itu kembali berhasil dikuasai pemerintah Irak.
Baca Juga :
Reuters,
Senin, 28 Desember 2015, Perdana Menteri Irak Haider al-Abadi mendeklarasikan, tahun 2016 nanti tentara militernya akan sukses mengalahkan pasukan militan ISIS. "Tahun 2016 akan menjadi tahun kemenangan yang besar ketika anggota ISIS dikalahkan oleh Irak," kata Abadi.
Irak, kata dia, akan membebaskan dan merebut kembali kota Mosul. Hal itu diyakininya akan memberikan pukulan telak bagi ISIS. Kota Mosul adalah kota utama Irak bagian Utara dan memiliki jumlah populasi terbesar yang saat ini diduduki oleh ISIS.