Paus Fransiskus Minta Maaf atas 'Skandal' di Vatikan

Paus Fransiskus di Vatikan.
Sumber :
  • REUTERS/Max Rossi

VIVA.co.id - Pemimpin umat Katolik Roma, Paus Fransiskus, meminta maaf atas skandal yang terjadi di Roma maupun di lingkungan Tahta Suci Vatikan. Belum jelas alasan Paus meminta maaf, dan atas skandal apa ia meminta maaf.

“Hari ini, atas nama Gereja, saya meminta permohonan maaf terhadap skandal yang baru-baru ini terjadi, baik di Roma maupun di Vatikan,” ujar Paus Fransiskus dalam pertemuan mingguannya di Lapangan Santo Petrus, seperti dilansir dari Reuters, Rabu, 14 Oktober 2015.

“Saya meminta pengampunan Anda,” ujar Paus yang diikuti tepuk tangan meriah dari ribuan orang

Juru bicara Vatikan, Frederico Lombardi mengaku tidak tahu pasti kasus mana yang dimaksud Paus. Tetapi, ujar dia, Paus ingin menjangkau orang-orang yang merasa terganggu dan sedih ketika mereka membaca berita mengenai skandal yang melibatkan Vatikan dalam beberapa pekan terakhir ini.

Beberapa waktu lalu, kehebohan mengguncang Vatikan ketika seorang Pastor mengaku bahwa dirinya adalah penganut gay dan sudah memiliki pasangan sejenis yang dicintainya. Selain di Vatikan, banyak Pastor yang juga terlibat dalam skandal pelecehan seksual terhadap anak-anak.

Paus Fransiskus terkenal sebagai Paus dengan pemikiran yang progresif. Belum lama ini ia meminta gereja Katolik untuk mengampuni pelaku aborsi yang terpaksa melakukan perbuatannya karena kondisi tertekan. Ia juga membuka diri untuk kasus perceraian. (ren)