Puing MH370 Diduga Sengaja Dihanyutkan ke Reunion
Jumat, 7 Agustus 2015 - 11:15 WIB
Sumber :
- Reuters/Jason lee
VIVA.co.id - Pakar-pakar penerbangan internasional sedang memeriksa kaca, bantalan kursi, dan aluminium, yang ditemukan di Pulau Reunion, diyakini berasal dari penerbangan MH370.
Dilansir dari laman Sydney Morning Herarld
, Jumat 7 Agustus 2015, temuan telah memicu spekulasi adanya kesengajaan, untuk menjauhkan penciuman peneliti dari pihak yang bertanggungjawab.
Spekulasi itu menghidupkan kembali teori konspirasi yang telah lama berkembang. CIA menjadi tersangka utama, yang diduga sengaja menaruh berbagai benda diduga dari MH370.
Badan intelijen Amerika Serikat (AS) itu disebut khawatir, karena keterlibatan mereka dalam penghilangan pesawat Malaysia Airlines mulai terungkap, sehingga berusaha mengalihkan perhatian.
Tuduhan pada CIA bahkan pernah disampaikan mantan perdana menteri Malaysia Mahathir Mohamad. Pada blognya, Mahathir menulis CIA dan perusahaan pembuat pesawat Boeing menyembunyikan bukti-bukti.
Menurutnya jika sistem GPS pesawat gagal, Boeing dan CIA akan tahu mengapa, tapi mereka tidak mau mengungkap apa pun. "Seseorang menyembunyikan sesuatu," tulisnya.
Hilangnya MH370 juga dikaitkan dengan Diego Garcia, pangkalan militer rahasia AS di Samudera Hindia. Kecurigaan semakin kuat, karena upaya pencarian MH370 seolah diarahkan menjauh dari Diego Garcia.
Baca Juga :
Dilansir dari laman Sydney Morning Herarld
Spekulasi itu menghidupkan kembali teori konspirasi yang telah lama berkembang. CIA menjadi tersangka utama, yang diduga sengaja menaruh berbagai benda diduga dari MH370.
Badan intelijen Amerika Serikat (AS) itu disebut khawatir, karena keterlibatan mereka dalam penghilangan pesawat Malaysia Airlines mulai terungkap, sehingga berusaha mengalihkan perhatian.
Tuduhan pada CIA bahkan pernah disampaikan mantan perdana menteri Malaysia Mahathir Mohamad. Pada blognya, Mahathir menulis CIA dan perusahaan pembuat pesawat Boeing menyembunyikan bukti-bukti.
Menurutnya jika sistem GPS pesawat gagal, Boeing dan CIA akan tahu mengapa, tapi mereka tidak mau mengungkap apa pun. "Seseorang menyembunyikan sesuatu," tulisnya.
Hilangnya MH370 juga dikaitkan dengan Diego Garcia, pangkalan militer rahasia AS di Samudera Hindia. Kecurigaan semakin kuat, karena upaya pencarian MH370 seolah diarahkan menjauh dari Diego Garcia.