VIDEO: Pemuda Salat di Tengah Publik AS
- http://www.bersatulah.com/
VIVA.co.id - Dua orang pemuda melakukan aksi tidak biasa. Mereka nekat menunaikan salat di tengah keramaian publik Amerika Serikat.
"Aku Adam dan aku Sheikh. Grup kami adalah True Story ASA. Hari ini kami akan melakukan sesuatu yang disebut salat di depan umum," kata mereka.
"Benar di depan umum dan kami coba lakukan adalah merekam reaksi orang," kata Sheikh.
"Tapi kita akan melakukannya dengan cara yang benar jadi kita sudah berwudhu sekarang, dan kami akan salat sunnah dua rakaat. Dan ia memiliki kompas yang akan menunjukkan arah salat yang benar yaitu mengarah ke Makkah, Kabah," lanjut Adam.
Keduanya pun memulai aksi, salat di depan umum. Pertama, Adam salat di sebuah tempat dekat trotoar jalanan. Di sana terlihat orang tengah duduk.
Tak perlu basa-basi, Adam segera menggelar sajadahnya dan melaksanakan salat. Bagaimana reaksi orang yang tengah duduk di sebelahnya itu?
Tak ada reaksi terkejut, panik atau takut. Dia tenang, melihatnya gerakan takbir, rukuk, sujud sampai salam dari Adam. Adam pun salat dengan khusuk.
Kedua, Sheikh. Tanpa basa basi dia salat di trotoar yang saat itu ada sejumlah orang yang tengah duduk. Tapi lagi-lagi tak ada reaksi negatif dari mereka. Begitu juga saat Adam melakukan hal yang sama di tempat lain.
"Tolong hormati dia, jangan ganggu," kata seorang wanita.
Bahkan ada sekumpulan remaja justru merekam, lalu menirukan gerakan salat Sheikh.
"Itu Yoga?" tanya mereka.
"Tidak ini bukan Yoga. Ini dia cara Islam," jawab Sheikh.
Orang-orang yang ada di trotoar juga tidak ada yang ganggu. Mereka tetap berjalan meski di belakang Adam. Ada pula yang menungguinya sampai selesai salat.
Berikut videonya: