Pemimpin Baru Al Qaeda Serukan Balas Dendam ke AS

Pemimpin Al-Qaeda, Ayman al-Zawahiri.
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id - Pemimpin baru Al Qaeda di Yaman, Qassim al-Raymi menyerukan serangan terhadap Amerika Serikat (AS). Seruan serangan itu disampaikan al-Raymi dalam pidato pertamanya sejak mengambil alih komando kelompok tersebut.

Dilansir Channel News Asia, Jumat 10 Juli 2015, kabar tersebut dilaporkan oleh kelompok motoring SITE berbasis di AS yang mengutip sebuah rekaman audio.

Al-Raymi mengendalikan komando Al Qaeda di Yaman setelah menggantikan Nasser al-Wuhayshi sebagai komandan militer Al Qaeda di Semenanjung Arab (AQAP). Al-Raymi mengambil kursi Wuhayshi setelah tewas dalam serangan pesawat tak berawak AS di selatan timur Mukalla, kota tenggara Yaman pada bulan lalu.

SITE melaporkan dalam pidatonya, al-Raymi memuji Wuhayshi dan berjanji setia kepada pemimpin Al Qaeda Ayman al-Zawahri, serta menyerukan serangan terhadap Amerika Serikat.

"Kalian semua harus langsung dan mengumpulkan anak panah dan pedang terhadap hal itu," ucap Raymi yang dikutip SITE. Al-Raymi berpidato kepada umat Islam dalam rekaman audio berdurasi 14 menit dan 9 detik .

Namun sejauh ini, Keaslian rekaman yang diproduksi oleh Yayasan Media AQAP, al-Malahem AQAP tidak bisa segera diverifikasi.

Kematian Wuhayshi dipandang sebagai pukulan besar bagi AQAP, dan AS dianggap sebagai afiliasi paling berbahaya bagi Al Qaeda.