Rekor, 6 Juta Orang Hadiri Misa Paus Francesco di Manila
- REUTERS/Andreas Solaro/Pool
VIVA.co.id - Paus Francis berhasil menyita perhatian jutaan orang di Manila. Dalam kunjungan di hari terakhirnya di negara tersebut, Paus seperti magnet yang membuat 6 juta orang rela berkumpul di taman terbuka meski hujan deras.
Dalam ceramahnya, seperti dilansir Foxnews, Senin 19 Januari 2015, Paus meminta semua warga Filipina untuk saling mendukung dan menyayangi satu sama lain. Tidak lupa, dia juga berharap warga mau saling mengingatkan dalam menjaga kedamaian di dunia.
Media setempat menyebut, ada enam juta warga yang berkumpul dengan menggunakan jas hujan ponco warna-warni untuk melindungi mereka dari hujan. Paus sendiri terlihat menggunakan ponco berwarna kuning.
Juru bicara Vatikan, Pendeta Federico Lombardi, mengatakan, menurut laporan pihak keamanan setempat, jumlahnya memang lebih dari 5 juta orang dengan melibatkan 25.000 personel keamanan. Angka ini mengalahkan rekor massa saat kedatangan St. John Paul II di tempat yang sama pada 1995.
Kerumunan, yang juga bisa disebut lautan manusia berponco, memenuhi taman Rizal yang seluas 59,8 hektar. Saat memasuki mimbar, warga memanggil-manggil Paus 'Papa Francesco'. Paus pun melambaikan tangannya, sempat juga mencium seorang bayi dan berupaya menggapai tangan warga yang ingin bersalaman.
"Semoga Dia membuat semua orang tercinta di negeri ini bisa saling bekerja sama, melindungi satu sama lain, mulai dari keluarga dan komunitas kalian. Hari ini, melalui kunjungan saya, saya telah mendengar kalian bernyanyi 'Kita semua anak tuhan'. Kita semua memang anak tuhan, bagian dari anggota keluarga tuhan. Anak mudah butuh dilindungi secara ekstra. Yesus sekalipun butuh dilindungi," ujar Paus.
Saat Paus Francis ingin meninggalkan lokasi ceramah, beberapa orang terlihat melompat dari pagar pembatas dan berlari menuju kendaraan yang membawa Paus. "Kami mencintaimu, Papa Francesco," teriak mereka.
Baca Juga: