Negara ASEAN hingga G20 akan Diundang Pelantikan Prabowo-Gibran

Gibran melempar salam saat berjalan di belakang Presiden terpilih Prabowo Subianto
Sumber :
  • Tangkapan layar

Jakarta, VIVA – Sejumlah tokoh dan pemimpin negara dikabarkan hadir dalam acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, pada 20 Oktober 2024.

Ketua MPR RI, Ahmad Muzani mengatakan sejumlah pemimpin negara tetangga akan diundang saat pelantikan Prabowo dan Gibran pada Minggu, 20 Oktober 2024.

Dia juga berujar, bahwa Kepala Negara Anggota ASEAN hingga Kepala Negara yang tergabung dalam anggota Kelompok-20 (G20) juga diundang. 

"Tradisinya negara-negara ASEAN biasanya diundang. Mitra ASEAN diundang, dan negara-negara yang menjadi sahabat dari calon kepala negara yang akan dilantik juga diundang. G20 sebagian diundang," kata Muzani dikutip pada Senin, 14 Oktober 2024.

Ahmad Muzani resmi dilantik menjadi Ketua MPR RI bersama 8 Wakil Ketua

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Tidak hanya itu, beberapa Kepala Negara dari wilayah Timur Tengah diundang seperti Uni Emirat Arab (UEA), Yordania, Qatar, hingga Saudi Arabia. 

"Insya Allah diundang. Yordania, Saudi Arabia, Qatar, Uni Emirat Arab," ungkapnya.

Sebagai informasi, pelantikan Prabowo sebagai Presiden Republik Indonesia akan digelar di Jakarta, 20 Oktober 2024. Pelantikan Prabowo sebagai Presiden RI akan diselenggarakan MPR dengan merujuk pada Keputusan KPU RI tentang hasil Pilpres 2024.