Warga Gaza Hanya Diberi Waktu 5 Menit Ambil Bantuan, Habis Itu Ditembaki Israel

Warga Gaza Berlarian Setelah Israel Tembaki Truk Bantuan Kemanusiaan (Doc: MEMO)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Natania Longdong

Gaza – Menurut laporan koresponden Middle East Monitor (MEMO), di Kota Gaza, delapan truk berisi bantuan kemanusiaan tiba di Gaza, dan warga Palestina bergegas mengumpulkan makanan yang sangat dibutuhkan. Namun, pasukan Israel dengan cepat melepaskan tembakan ke arah mereka.

“Pendudukan Israel mengizinkan masuknya delapan truk berisi bantuan kemanusiaan, kemudian memberikan waktu lima menit bagi orang-orang yang kelaparan untuk mengambilnya dan kemudian melepaskan tembakan ke arah mereka," kata Motasem, dikutip dari MEMO, Rabu, 24 Januari 2024.

VIVA Militer: Tentara Israel di Jalur Gaza, Palestina

Photo :
  • thenationalnews.com

"Orang-orang terpaksa mengungsi,” lanjutnya.

Karena sedikitnya bantuan yang masuk ke Gaza utara selama beberapa bulan terakhir, masyarakat terpaksa berjalan jauh untuk mencapai truk bantuan dan membawa barang dengan berjalan kaki kembali ke tempat penampungan mereka.

VIVA Militer: Batalyon tank militer Israel memasuki Gaza, Palestina

Photo :
  • euronews.com

Kantor PBB untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan (OCHA), mengatakan kemarin bahwa Israel telah mencegah tiga dari setiap empat emisi kemanusiaan yang menuju ke Jalur Gaza utara.

Sebelumnya, telah diperingatkan bahwa sejak awal tahun 2024, Israel telah menggandakan pembatasan yang diberlakukan terhadap kedatangan misi bantuan ke Jalur Gaza.