Curi 3 Bungkus Kacang, Pria Iran Dihukum 10 Bulan Penjara

Ilustrasi kacang kedelai.
Sumber :
  • Pixabay/Jing

VIVA – Pengadilan Iran menjatuhkan hukuman 10 bulan penjara dan 40 cambukan kepada seorang pria, karena mencuri tiga bungkus kacang mete, lapor kantor berita Fars.

Kantor berita konservatif itu menggambarkan putusan itu mengejutkan, dan menekankan pada "ketidakseimbangan antara hukuman dan kejahatan yang dilakukan." Fars meminta pengadilan untuk “menjelaskan atau mengoreksi” putusan terhadap ayah tiga anak berusia 45 tahun itu.

Badan peradilan Mizan Online mengumumkan pembentukan "komisi khusus" di provinsi Qom untuk mempelajari masalah "proporsionalitas pelanggaran." Tidak disebutkan di mana persidangan berlangsung.

Komisi “akan mencoba menggunakan semua kemampuan hukum untuk mengurangi hukuman,” kata Mizan Online, dilansir dari The Times of Israel, Kamis 28 Oktober 2021.

Ia menambahkan bahwa pelaku telah "dihukum satu tahun penjara karena pencurian pada 2019, tetapi hukumannya telah ditangguhkan karena pengembalian barang curian."

Putusan terbaru itu mengundang ejekan di media sosial, dengan banyak yang membandingkannya dengan novel klasik Victor Hugo "Les Miserables."

“Hampir 160 tahun setelah penerbitan Les Miserables… Jean Valjeans terus dikutuk,” tulis seorang pengguna, merujuk pada mantan narapidana yang digambarkan dalam buku tersebut.

Kantor berita Fars menjelaskan bahwa vonis tersebut bersifat final, karena belum mengajukan banding. Media itu tidak mengungkapkan nama atau lokasi orang yang dihukum.