Kuburan Massal 215 Anak Ditemukan di Kanada, Apa yang Terjadi?

BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc
Getty Images
Para pemrotes meletakkan sepatu anak-anak di tugu peringatan darurat di Kanada.

Sejumlah kelompok penduduk asli di Kanada menuntut kepada negara untuk melakukan pencarian kuburan massal setelah ditemukan sisa-sisa 215 jasad anak-anak.

Tk`emlups te Secwepemc First Nation mengumumkan pekan lalu bahwa sisa-sisa jasad itu ditemukan di bekas sekolah asrama yang didirikan guna mengasimilasi masyarakat asli.

Penemuan itu memicu kemarahan, mendorong sejumlah orang di Kanada melakukan protes dengan meletakkan sepatu anak-anak di sebuah tugu peringatan.

Perdana Menteri (PM) Kanada Justin Trudeau berjanji membantu, tetapi hanya memberikan sedikit rincian.

"Sebagai seorang ayah, saya tidak bisa membayangkan bagaimana rasanya jika anak-anak saya diambil dari saya," kata Trudeau kepada wartawan.

"Dan sebagai perdana menteri, saya terkejut dengan kebijakan memalukan yang mengambil paksa anak-anak masyarakat asli dari komunitasnya."

Trudeau menjanjikan melakukan "tindakan nyata", namun ketika ditanya apa yang akan dilakukan pemerintah, dia tidak menawarkan komitmen khusus.

Perry Bellegarde, Ketua nasional Assembly of First Nations, mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa para keluarga mereka "berhak mengetahui kebenaran dan mendapatkan kesempatan untuk pemulihan".

"Sebuah penyelidikan menyeluruh ke seluruh bekas situs asrama sekolah dapat mengarah kepada lebih banyak kebenaran adanya genosida terhadap orang-orang kami," kata Bellegarde.

Di Kota Charlottetown di Pulau Prince Edward, patung Perdana Menteri (PM) pertama Kanada, John A Macdonald, disingkirkan setelah temuan sisa-sisa jasad anak-anak.

Peran Macdonald terhadap keberadaan sekolah asrama membuat dirinya menjadi sasaran kemarahan para pengunjuk rasa.

Reuters
Sekolah asrama The Kamloops Indian Residential School di British Columbia, Kanada, pernah menampung 500 anak.

Sisa-sisa jasad anak-anak yang ditemukan pada Kamis adalah para siswa di Kamloops Indian Residential School di British Columbia yang ditutup pada 1978.

Beberapa di antaranya berusia tiga tahun.

Sekolah asrama diharuskan oleh pemerintah dan otoritas agama Kanada selama abad ke-19 dan ke-20 dengan tujuan mengasimilasi secara paksa anak-anak muda dari masyarakat asli.

Kamloops Indian Residential School merupakan yang terbesar dalam sistem sekolah berasrama. Dibuka pertama kali di bawah administrasi Katolik Roma pada 1890, sekolah tersebut memiliki sebanyak 500 siswa ketika masa pendaftarannya mencapai puncaknya pada 1950-an.

Pemerintah pusat Kanada mengambil alih administrasi sekolah pada 1969, mengoperasikannya sebagai tempat tinggal para siswa lokal hingga 1978, ketika ditutup.

Pada 2015, Komisi Kebenaran dan Rekonsiliasi Kanada - yang dibentuk guna memeriksa sejarah dan dampak dari keberadaan sekolah asrama - melaporkan bahwa sistem tersebut dianggap sebagai "genosida budaya".


Anda mungkin tertarik: