4 Pendukung Trump Tewas Saat Menyerbu Capitol Hill
- twitter @tldtoday
VIVA – Empat orang dikabarkan tewas usai aksi mengerikan yang dilakukan pendukung Presiden Trump di gedung kongres AS atau Capitol Hill. Kerusuhan yang terjadi pada Rabu waktu setempat tersebut dilakukan untuk menggagalkan pengesahan kemenangan Joe Biden.
Dilansir dari CNBC, Kamis, 7 Januari 2021, menyebutkan Kepala Kepolisian Robert Contee mengatakan empat orang dipastikan tewas saat kerusuhan di gedung kongres AS. Mereka adalah gerombolan pendukung Trump yang berusaha mencegah pengesahan kemenangan pemilihan Joe Biden.
Baca juga: Pidato Trump yang Menyulut Aksi Massa Duduki Capitol Hill AS
Contee juga memastikan empat orang yang tewas tersebut termasuk seorang wanita yang ditembak, serta satu wanita lainnya dan dua pria perusuh yang meninggal karena keadaan darurat medis.
Contee mengatakan divisi internal AS sedang menyelidiki penembakan itu. Dan Contee juga masih menantikan detail pasti dari tiga kematian lainnya.
Ia juga menyatakan, setidaknya empat belas petugas polisi mengalami luka-luka dan beberapa masih di rumah sakit. Kemudian, terdapat seorang petugas mengalami luka serius karena ditarik ke kerumunan tempat terjadinya serangan.
"Ini adalah insiden yang tragis dan saya menyampaikan belasungkawa kepada keluarga dan teman para korban," kata Contee.
Sementara itu, Wali Kota Washington DC Muriel Bowser mengumumkan adanya jam malam sejak pukul 6 sore. Jam malam akan berlaku pada Rabu sampai Kamis pagi. Wali Kota juga mengumumkan perpanjangan "darurat publik" selama 15 hari ke depan. (ase)