Winnie Mandela, Ibu Bangsa Afrika Selatan Tutup Usia
- REUTERS/Siphiwe Sibeko
VIVA – Tokoh anti-apartheid Afrika Selatan Winnie Madikizela Mandela meninggal dunia pada usia 81 tahun. Perempuan ini dikenal sebagai aktivis wanita paling tangguh yang melawan politik segregasi di Afrika Selatan.
Dia dan mantan suaminya, Nelson Mandela pernah sama-sama dipenjara lantaran menjadi tokoh penggerak melawan apartheid. Mereka, pasangan yang menjadi simbol anti-apartheid selama lebih dari tiga dekade terakhir.
Dikutip dari laman BBC, para pelayat dan tokoh penting melayat ke kediaman Winnie Mandela yang kerap dipanggil Minnie di Soweto, Johannesburg setelah berita kematian tersebar.
Juru bicara keluarganya, Victor Dlamini membenarkan meninggalnya Minnie pada Senin, 2 April 2018 waktu setempat setelah dia mengalami sakit dan dirawat di rumah sakit sejak tahun lalu.
Minnie Mandela lahir tahun 1936 di Eastern Cape yang sekarang dikenal dengan Transkei. Dia awalnya bekerja sebegai pekerja sosial kala bertemu dengan Nelson Mandela yang lalu menjadi suaminya. Mereka memiliki dua orang putri dari hasil perkawinan tersebut.
Mereka berumah tangga 38 tahun meskipun hampir tiga dekade hidup terpisah akibat penjara jangka panjang yang dijatuhkan kepada Mandela. Saat Mandela berada di balik jeruji, Minnie tetap aktif mengkampanyekan anti-apartheid. Itu sebabnya Minnie diberi gelar "Ibu Bangsa" Afrika Selatan.