PAS Band Sukses Bikin 'Pecah' JogjaROCKarta
- VIVA.co.id/Muhammad Yudha Prasetya
VIVA.co.id – Band rock alternatif asal Bandung, PAS Band, akhirnya naik dan menguasai panggung JogjaROCKarta tepat pukul 19.00 WIB. Band yang kini digawangi Yuki (vokal), Trisno (bass), Bengbeng (gitar) serta Sandy dan Richard (drum) itu pun langsung menggeber panggung dengan tembang-tembang lama milik mereka, seperti Sejuta, Dogma, Old Fashion, dan Gangster of Love tanpa jeda.
"Apa kabar Jogja? Wah, ini panggung yang paling heboh kayaknya nih di tahun ini. Hatur nuhun atas sambutannya," ujar Yuki menyapa penonton di Stadion Kridosono, Yogyakarta, Sabtu 30 September 2017.
Kemudian, mereka pun kembali memainkan hits-hits lawas mereka seperti Kemarau, Penguasa, dan Sesal, yang digeber dengan cara sambung-menyambung. Setelahnya, Yuki pun kembali menyapa penonton, sebelum mulai membawakan lagu-lagu milik sejumlah band lokal yang mereka mainkan secara medley.
"Kami akan membawakan lagu-lagu dari band yang mereka enggak ada di sini, tapi kami suka karya mereka. Mudah-mudahan kalian hafal lagu-lagunya," kata Yuki.
Lalu, PAS Band pun akhirnya membawakan Jika Kami Bersama (Superman Is Dead feat. Shaggy Dog), Walah (Netral), Kau Pikir Kaulah Segalanya (Edane), serta Pelangi (Boomerang). Tak cukup sampai di situ, mereka juga membawakan cover version lagu Yesterday (The Beatles) yang diaransemen bernuansa punk, di mana Trisno sang bassist pun menggantikan Yuki untuk bernyanyi membawakannya.
Selanjutnya, track Kesepian Kita, Gladiator, dan Jengah pun ikut digasak oleh PAS Band secara berturut, sebagai tiga lagu pamungkas yang mengakhiri penampilan mereka malam ini. (art)