4 Kunci Sukses Bisnis Oleh-oleh Khas Daerah

Suasana belanja oleh-oleh di Yogyakarta
Sumber :
  • VIVAnews/Kinaransih Waskita

VIVA.co.id – Bisnis oleh-oleh khas daerah kini sedang naik daun. Pemicunya adalah sejumlah artis yang terjun di ceruk bisnis ini dan membuat ceruk bisnis yang memang sudah wangi makin bertambah semerbak. 

Untuk bisa sukses berbisnis di bidang ini tak perlu harus jadi artis agar berhasil.
Dengan menerapkan sejumlah tips yang jitu, bisnis oleh-oleh yang dirintis akan ramai pengunjung dengan sendirinya. 

Tertarik ikutan tren bisnis oleh-oleh? Terapkan empat tips berikut ini seperti dikutip dari CekAja.com, Senin 24 Juli 2017:

1. Beri sentuhan modern
 
Coba lihat sejumlah bisnis oleh-oleh khas daerah yang baru-baru ini ramai dibicarakan, kebanyakan mereka mengubah konsep oleh-oleh khas menjadi produk yang lebih modern. 

Inilah tantangan yang mesti Anda jawab yakni memberi sentuhan modern pada produk yang khas daerah. Caranya bisa dengan mengemas secara lebih menarik atau memberi sentuhan rasa atau gaya yang kekinian.

2. Jangan lupakan tur dan travel

Salah satu penyumbang terbesar bisnis oleh-oleh adalah penumpang transportasi umum milik tur dan travel. Memang, ini merupakan trik lama yang sudah diketahui banyak pebisnis oleh-oleh. 

Namun, bukan berarti cara ini sudah tak menarik lagi. Untuk itu, upayakan bekerja sama dengan travel dan tur terbesar yang beroperasi di kota Anda.

3. Gunakan jasa konsultan bisnis

Anda punya ide yang segar tapi tak tahu bagaimana mengeksekusinya dengan cantik. Bila kondisinya seperti ini Anda butuh bantuan profesional. Gunakan konsultan bisnis yang bisa memberi masukan tepat mengenai bisnis Anda.

Nantinya, mereka akan membantu Anda baik dalam hal branding, manajemen usaha dan pemasaran. Untuk menggunakan jasa konsultan memang dibutuhkan kocek lebih dalam. Untuk itu, Anda harus menyiapkan modal yang cukup.

4. Lokasi yang tepat dan layanan yang ramah

Outlet atau toko oleh-oleh harus berada di lokasi yang strategis. Meskipun harga sewa lokasi di tempat yang strategis tergolong mahal, anggap saja sebagai modal untuk meraih kesuksesan. 

Hindari merepotkan konsumen dengan lokasi yang sulit dijangkau. Hal penting lainnya adalah pelayanan yang ramah agar konsumen tak sungkan untuk kembali lagi.