Kerap Buat Onar, Shia Labeouf Minta Maaf ke Publik
- REUTERS/Mike Segar
VIVA.co.id – Aktor Shia Labeouf, pemain film Transformers 1-3, diketahui memiliki emosi dan temperamen yang cukup keras. Ia juga dikenal sering mabuk. Karena sering muncul di pemberitaan dengan sebab yang kurang baik (berbuat onar dan mabuk-mabukan), Shia meminta maaf kepada publik.
Dilansir dari UsaToday, Labeouf baru saja posting gambar berisi tulisan di Twitter. Isi dari tulisan tersebut adalah permintaan maaf kepada publik dan penyesalannya karena kerap kali berurusan dengan pihak berwajib.
"Aku sangat memalukan karena tidak bisa menjaga sikap, itu sangat memalukan, tidak ada alasan," tulisnya
Ia juga menuliskan permintaan maaf kepada para petugas kepolisian yang pernah menangkapnya. Ia berterima kasih kepada pihak kepolisian karena telah “mengamankannya” sehingga sikapnya dapat lebih terkontrol.
"Aku tidak tahu apakah pernyataan ini sudah terlalu sering atau justru kurang sering aku lakukan, aku meminta maaf dan berterima kasih kepada para petugas yang telah mengamankanku," tulisnya.
Sebelumnya, Labeouf kerap kali berurusan dengan polisi karena mabuk-mabukan dan berbuat onar di tempat umum. Bahkan saat ditangkap, ia malah memarahi dan melakukan protes keras kepada polisi yang menahannya.
Dalam kasus terakhir di Georgia, Labeouf bahkan melontarkan kata-kata kasar saat kepolisian mengamankannya karena mabuk. Saat mabuk, ia juga meminta sebatang rokok kepada seorang penjaga kafe dengan kasar dan memaksa. (one)