Punya Rumah Baru, Ayudia Bing Slamet Ingin Tambah Momongan
- VIVA.co.id/Nuvola Gloria
VIVA.co.id – Kesuksesan di dunia hiburan bagi pasangan selebriti Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion berbuah manis. Perjuangan urusan finansial mereka terlihat, karena telah menyelesaikan rumah baru.
Bertempat di kawasan Ciputat, Tangerang, Ayudia dan Ditto punya desain sendiri soal rumah barunya.
"Kalau untuk dekorasi, Ayu ternyata punya bakat terpendam di desain interior, dia jago menata semuanya. Terus, pilih furniture juga dia semuanya ayu," tutur Ditto sang suami saat ditemui VIVA.co.id di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan baru-baru ini.
Rumah dengan luas tanah 75 meter persegi itu, nantinya akan membuat jagoan kecilnya, Sekala akan merasa nyaman. Apalagi, rumah ini terdiri dari tiga tingkat dengan sebuah kantor.
"Biar kita bisa nyaman di rumah, pengennya sih semua dikerjain di rumah gitu," ungkap dia lagi.
Selain untuk kenyamanan, tujuan adanya rumah baru yang cukup luas ternyata, agar pasangan yang menikah pada tahun 2015 itu ingin menambah adik untuk Sekala.
"Kita pengen nambah momongan soalnya, sepi pas pindah. Apa aja deh anak kedua, cewek atau cowok yang penting dikasih dulu, nanti tunggu Sekala udah dua tahun," ujar dia. (asp)