Curhat Kendall Jenner soal Sang Ayah Ganti Jenis Kelamin
- Youtube
VIVA.co.id – Kendall Jenner buka-bukaan soal ayahnya yang memutuskan untuk transgender, Caitlyn Jenner. Ia mengaku bahwa hatinya sempat hancur ketika pertama kali melihat perubahan ayahnya tersebut.
Lewat wawancara dengan sebuah majalah fesyen, Kendall Jenner mengungkapkan, sebelum Bruce berubah menjadi Caitlyn, ia menemukan rambut palsu dan cat kuku di rumah.
"Kami sering menemukan hal-hal kecil dan berpikir bahwa itu tidak normal. Sesaat kami mengira apakah dia sedang selingkuh, tapi kemudian sepertinya tidak," kata model 21 tahun itu dilansir US Magazine.
Ketika pertama kali menemukan ayahnya berpakaian seperti wanita, Kendall mengaku lunglai. Ia tak menyangka bahwa ayahnya akan berubah seperti itu.
"Ketika dia memberitahu kami bahwa semuanya nyata, itu adalah bulan-bulan yang emosional," tambahnya.
Kendall melanjutkan, ia mudah menangis jika membicarakan masalah ini, karena merasa kehilangan. Namun, lama kelamaan ia harus menerima karena setidaknya dia masih punya ayah.
"Orang itu masih di sini, tapi secara fisik kamu kehilangan seseorang. Dia adalah ayah yang membesarkanku selama hidupku. Tapi jujur saja, kami mulai menyadari bahwa ia masih hidup, masih di sini dan aku bersyukur. Aku sadar bahwa aku harus berterima kasih bahwa aku masih punya ayah. Semuanya pun mulai jadi normal," ujar adik tiri Kim Kardashian ini.
Kendall Jenner dan sang ayah memang dikenal dekat. Menurut Caitlyn, Kendall adalah anak yang banyak mengikuti bakat dan ketertarikannya, baik di dunia olahraga maupun pekerjaan. (ase)