Tembus Satu Juta Penonton, Film Danur Raih Rekor MURI
- dok.ist
VIVA.co.id – Film Danur: I Can See Ghost tembus lebih dari satu juta penonton di hari ketujuh pemutarannya. Berkat hal tersebut, film yang diproduksi PIC House dan berasosiasi dengan MD Pictures tersebut mendapat penghargaan dari MURI (Museum Rekor Indonesia).
"Di balik MURI ini sebenarnya tersirat dan tersurat perjuangan film Indonesia. Saya menghormati dan menghargai, mengagumi sahabat saya, Manoj, yang berjuang untuk industri film Indonesia di garda terdepan," kata Jaya Suprana, pendiri MURI saat ditemui di MD Place, Jakarta, Kamis, 6 April 2017.
Manoj Punjabi, CEO MD Corp yang juga mengomandani PIC House, bersyukur atas pencapaian ini. Ia merasa kerja kerasnya dan seluruh tim dalam film tersebut terbayar dengan hasil yang memuaskan.
"Hanya bisa bersyukur dan berjuang untuk film Indonesia. Enggak boleh bikin film yang niatnya di bawah 1 juta penonton, tidak hanya meledak tapi konsisten bikin film berkualitas. Kesuksesan Danur terlalu banyak orang di belakang layar dan of course Prilly, ini di luar dugaan," kata Manoj.
Ucapan syukur juga terucap dari salah satu pemain, Prilly Latuconsina. Ia tak menyangka film tersebut mampu jadi magnet penonton sejak hari pertama penayangan.
"Ini rekor MURI dengan penonton film horor terbanyak. Saya menganggap ini bukan karena saya, bukan karena siapa-siapa. Ini mungkin rezeki dan hadiah dari Allah karena saya dan tim Danur adalah tim yang baik dari awal film sampai setahun kemudian tayang kita melewati banyak hal dan kerja keras," kata Prilly. (one)