Orlando Bloom Kembali di Pirates of the Caribbean Terbaru

Orlando Bloom
Sumber :
  • REUTERS/Danny Moloshok

VIVA.co.id – Setelah sempat absen di edisi sebelumnya, aktor Orlando Bloom bakal kembali lagi pada sekuel terbaru ‘Pirates of the Caribbean’ berjudul ‘Salazar's Revenge’. Hal ini dipastikan lewat penampakan dirinya dalam trailer yang baru saja dirilis oleh pihak Disney.

Seperti yang sudah-sudah, Bloom bakal kembali memainkan perannya sebagai Will Turner. Karakter tersebut merupakan salah satu tokoh yang utama yang menemani petualangan sang lakon, Kapten Jack Sparrow, diperankan oleh aktor tersohor Johnny Depp.

Pada cuplikan trailer-nya, Turner tampak berada di kapal gaib Flying Dutchman. Bersama Sparrow, ia bakal melangsungkan sebuah petualangan mendebarkan dan mematahkan kutukan yang selama ini mendera dirinya.

Musuh bersama para peran protagonis dalam sekuel terbaru Pirates of the Caribbean adalah Kapten Salazar, diperankan oleh Javier Bardem. Dalam cuplikan trailer, ia digambarkan berencana untuk membunuh semua bajak laut yang ada, termasuk Jack Sparrow dan awal kapalnya.

Kehadiran Bloom sebagai Will Turner dalam trailer terbaru, tentu mengundang rasa penasaran para penggemar setia sekuel Pirates of the Caribbean. Sebelumnya, trailer pertama film ini telah hadir tanpa menunjukkan sosok Turner.

Selain Turner, keberadaan pemain bass serta vokalis The Beatles, Paul McCartney, juga mengundang rasa penasaran. Sampai saat ini, pihak film belum mengumumkan secara jelas tentang peran McCartney kelak.

Sekuel kelima dari film yang diproduksi Disney ini, akan dirilis secara global pada 26 Mei 2017 mendatang. Keberadaannya amat ditunggu oleh sejumlah pihak di ranah industri perfilman dunia.