XL Bakal Tambah Fiber Optik 4.000 KM Lagi

Perayaan ulang tahun XL Axiata
Sumber :
  • VIVA.co.id/Agus Tri Haryanto

VIVA.co.id – XL Axiata menegaskan fokusnya sebagai perusahaan digital di tahun ini dan masa yang akan datang. Di tahun 2017 ini, XL akan meningkatkan pengembangan jaringan data yang lebih kuat, segmentasi pasar yang terfokus, serta menjadi penyelenggara data pilihan pelanggan.

"Kami yakin pertumbuhan di masa mendatang hanya akan datang dari bisnis layanan data dan layanan digital. Karena itu, membangun kapabilitas pada bisnis data adalah kunci bagi XL untuk bisa tumbuh lebih baik di di masa mendatang," ujar Presiden Direktur XL Axiata, Dian Siswarini, di Jakarta, Jumat 31 Maret 2017.

Menurut Dian, XL juga melakukan langkah penyelarasan rencana digitalisasi dengan simplifikai bisnis. Digitalisasi akan dilakukan dalam 3 kategori. Pertama, pada kategori customer centricity, kedua business process, dan terakhis adalah pada fondasinya.

Dian mengungkapkan, saat ini XL telah menghadirkan ekosistem digital  di semua platform dengan nama 'myXL'. Melalui semua platform digital myXL yang terdiri dari media sosial, aplikasi mobile, layanan pelanggan digital (e-care), website, forum, maka pelanggan akan lebih mudah berkomunikasi dengan XL.

"Sampai saat ini berbagai platform digital myXL terus mengalami peningkatan. Twitter myXL  memiliki 1,28 juta follower, FaceBook myXL  sebanyak 5 juta fans, Instagram myXL  sekitar 31 ribu, YouTube myXL 38,2 ribu subscriber, dan LINE  sekitar 2,3 juta follower," kata Dian.

30 Persen untuk Modernisasi Jaringan

Dikatakan Dian, tahun ini XL mengalokasikan dana sekitar 2,1 triliun untuk melakukan modernisasi jaringan. Dana itu diambil sebanyak 30 persen dari total belanja modal yang sebanyak Rp7 triliun.

"Saat ini kontribusi layanan data bagi total pendapata XL mencapai 53 persen. Namun ARPU-nya masih harus ditingkatkan lain. Meski ARPU data naik dan suara turun tapi awalnya tidak terkompensasi. Sekarang Sekarang ini yang lakukan panggilan suara dengan circuit switch itu kecil, malah besar IP Call," ujar Dian.

Namun begitu, Dian yakin hasilnya akan terasa dalam beberapa waktu ke depan dengan tren yang terus tumbuh. Oleh karena itu mereka berani mengalokasikan 30 persen untuk modernisasi jaringan. Di antaranya adalah membangun penambahan 4.000 kilometer kabel optik, modernisasi TDM ke IP dan infrastruktur lainnya.

Diketahui, pada 2017 jaringan akses broadband juga menjadi salah satu prioritas XL. Tahun lalu XL mengklaim telah membangun 8.200 BTS 4G dan 11.000 BTS U 900. Di 2017 targetnya akan ada 16.000 BTS U900 dan 17.000 BTS 4G.

Saat ini XL mengklaim layanan 2G-nya telah menjangkau 93 persen populasi, 3G  sebanyak 91 persen populasi), dan 4G mencapai 53 persen populasi. (ren)