Java Jazz 2017 Siapkan Pagelaran Unik

Konferensi pers Java Jazz 2017.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Bobby Agung Prasetyo

VIVA.co.id – Jakarta International Java Jazz Festival 2017 bakal digelar sebentar lagi, yakni 3 sampai 5 Maret 2017. Deretan musisi telah disiapkan demi memenuhi hasrat pecinta musik jazz dan sejenisnya di tanah air.

Pemilihan para pengisi acara dilakukan secara matang demi menyajikan aksi para musisi yang berkualitas. Hal tersebut dibenarkan oleh Nikita Dompas dari tim program Java Jazz Production.

"Untuk yang lokal kita selalu tanya apa yang mau kalian offer nih? Punya sesuatu yang baru, enggak? Kayak misalkan kolaborasi Endah n Rhesa dan Dua Drum, serta Andien dengan album barunya," ujar Nikita, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, pada Rabu, 18 Januari 2017.

Nikita, yang merupakan musisi jazz serta gitaris band ternama Potret ini, mengaku ingin menekankan kepada para musisi yang ingin tampil bahwasanya Java Jazz mampu menjadi corong bagi mereka yang ingin menyajikan hal baru. Apapun itu, baik materi baru hingga sajian panggung yang unik.

"Anggap saja kayak ini (Java Jazz) sebagai etalase mereka untuk launching sesuatu yang baru, either lagu, single, atau kolaborasi. Itu yang selalu kita tekankan, sehingga setelah kick off di Java Jazz, mereka bisa berjualan di mana-mana," ujarnya.

Penawaran launch hal baru itu, diakui Nikita, sangat memungkinkan untuk terjadi. Namun terkadang, banyak musisi yang suka takut-takut buat melakukannya karena khawatir disangka 'numpang beken'.

"Padahal enggak apa-apa, tebengin aja, memang seharusnya begini kok. Buat promoin juga kan, jadi kita sama-sama bantu," tutur Nikita.

Para pengisi acara yang banyak ini, diyakini olehnya dapat meramaikan hajatan jazz berskala internasional kali ke-13 pada tahun ini. Selain musisi lokal, tentunya hadir deretan musisi dahsyat dari luar negeri yang telah diakui keandalannya.

Mengusung Betawi sebagai tema besarnya, Java Jazz tahun ini bakal menghadirkan kejutan lain serta suguhan unik yang masih disusun secara mapan. Siap ber-jazz ria dalam Java Jazz pada awal Maret 2017 nanti? (ren)