Ingin Tukar Uang Baru? Ini Jadwal dan Lokasinya
- VIVA.co.id/Moh Nadlir
VIVA.co.id – Warga masyarakat antusias untuk menukarkan uang lama mereka menjadi uang baru yang kemarin baru dirilis oleh Bank Indonesia. Terbukti antrean panjang terjadi di BI DKI Jakarta pada hari ini, Selasa 20 Desember 2016.
Bagi warga yang ingin menukarkan uang lamanya menjadi uang baru, minggu ini Bank Indonesia akan melakukan kegiatan kas keliling sampai Jumat 23 Desember 2016 mendatang. Dalam satu hari, pihak BI menyebarkan tiga unit mobil kas keliling.
Untuk hari ini, mobil kas keliling berada di Blok M Square, Pasar Rawamangun, dan kantor BI Jakarta. Sedangkan besok, Rabu 21 Desember 2016, mobil kas keliling akan berada di tiga lokasi yaitu di Pasar Muara Angke (Jakarta Utara), Pasar Minggu (Jakarta Selatan), dan Pasar Jatinegara (Jakarta Timur).
Pada Kamis, 22 Desember 2016, mobil kas keliling akan berada di Pasar Warakas (Jakarta Utara), Pasar Kopro (Jakarta Barat) dan Pasar Kramat Jati (Jakarta Timur). Untuk hari Jumat, kas keliling akan dilakukan di Pasar Senen dan Pasar Baru, serta Bank Indonesia DKI Jakarta.
"Kalau di kantor kami pada minggu ini dilakukan pada hari Selasa dan Jumat jam 10.00 sampai 14.00 WIB. Jam juga berlaku di tempat lain, kecuali Jumat hanya sampai jam 11.30," ujar Kepala Humas Bank Indonesia DKI Jakarta, Rizky Utama.