Jepang Bantu RI Bangun Deep Sea Water di Morotai
- Antara/Wahyu Putro A
VIVA.co.id – Kementerian Kelautan dan Perikanan menyebutkan pemerintah Jepang akan membantu Indonesia dalam melakukan pelaksanaan proyek deep sea water. Rencananya proyek ini akan dimulai di Morotai.
Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (PRL) Kementerian Kelautan dan Perikanan, Brahmantya Satyamurti Poerwadi mengatakan pembahasan kesepakatan antar dua negara telah dilakukan pada kemarin malam.
"Pada awal tahun pihak Jepang menawarkan untuk lakukan business matching dengan perusahaan yang akan terlibat. Mereka pastikan pengusaha yang dibawa adalah pengusaha-pengusaha terbaik," kata Brahmantya dalam media briefing di rumah dinas Menteri KKP Jakarta pada Jumat, 9 Desember 2016.
Proyek deep see water ini merupakan upaya KKP untuk memanfaatkan air laut dalam yang jernih, disedot ke atas untuk pembudidayaan ikan tuna. Kemudian, perbedaan tekanan temperatur air laut saat ditarik ke atas dapat dimanfaatkan sebagai sumber energi baru terbarukan (EBT).
"Ini kan G to G (Goverment to Goverment). Pada 20 Desember, Dubes (Duta Besar) kembali lapor untuk update-update ke pemerintahnya, awal tahun siapkan update," ujarnya.