Gaji Rp3 Juta Ingin Pakai Kartu Kredit, Ini Tipsnya

Ilustrasi kartu kredit.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Kartu kredit dapat menjadi bencana atau pun penyelamat tergantung bagaimana kita memanfaatkannya secara bijak. Sebab, kartu kredit merupakan sebuah fasilitas utang yang dapat digunakan sewaktu-waktu kapan saja dan di mana saja.

Perencana Keuangan dari Mitra Edukasi Mike Rini Sutikno berbagi tips mengenai cara bijak agar kita terhindar dari jebakan kartu kredit. Menurutnya, jangan pernah menggunakan kartu kredit untuk kebutuhan konsumtif maupun gaya hidup atau lifestyle.

"Kartu kredit itu sebuah fasilitas utang. Sehingga harus hati-hati menggunakannya kalau tidak, akan terjebak konsumtif. Karena penggunaan kartu kredit sangat menyenangkan," ujarnya kepada VIVA.co.id.

Kita harus menyesuaikan kemampuan pendapatan kita agar dapat membayar tagihan secara tepat waktu. Bagi pengguna kartu kredit yang berpenghasilan di atas Rp10 juta tidak terlalu masalah. Namun, bagi masyarakat yang berpendapatan sekitar Rp3 juta-Rp5 juta per bulan sebaiknya gunakan kartu kredit hanya pada saat-saat seperti ini:

1. Emergency (Darurat)

Ibaratnya, kartu kredit dapat menjadi fasilitas dana jaga-jaga saat kondisi darurat atau jika terjadi kondisi yang tidak diharapkan seperti kena musibah disaat kita tidak mempunyai tabungan.

"Kalau memang kondisi emergency. Contoh terjadi musibah atau bencana tidak selalu siap uang tunai," ujarnya.

2. Dana talangan

Kartu kredit dapat digunakan sebagai dana talangan. Sifatnya bukan emergency, namun dalam mengatur cash flow atau pengeluaran pribadi.

"Misalnya pada saat berulang tahun di mana kita ada kewajiban untuk mentraktir teman. Padahal mentraktir kan bukan masuk dalam perencanaan kita. Tapi kita bisa pakai kartu kredit terlebih dahulu, nanti pada saat gajian kita lunasi," tuturnya.

Namun, kata Mike, dipastikan dana yang kita pergunakan dapat dilunasi oleh gaji atau penghasilan kita.

3. Jangan tunda bayar tagihan

Pada saat tanggal tagihan tiba, kita jangan pernah berfikir untuk menunda-nunda bayar, karena nanti akan ada pinalti yang membuat kita lebih sulit melunasi utang dikemudian hari.

"Yang paling bijak dan paling benar tagihan datang dilunasi. Yang selalu bikin masalah itu tagihan enggak dilunasi," tuturnya.

4. Simpan bukti pembayaran 

Ada baiknya kita menyimpan struk bukti pembayaran pemakaian kartu kredit sebagai alat bukti pembelanjaan. Sehingga kita tahu kartu kredit tersebut digunakan untuk apa saja dan kita terpacu untuk melunasi tepat waktu.